PolsubSektor Toari Difungsikan, Peletakan Batu Pertama Oleh Kapolres Kolaka Pada Rabu 6 Juli 2022

Tanpak Personel Polres Kolaka PolSubsektor Toari Menggelar Pembersihan Lokasi Kantor Subsektor Toari (Foto Melky/Red)

KOLAKA, MNN.COM — Direncanakan peletakan batu pertama oleh Kapolres Kolaka AKBP Resza Ramadianshah. S.I.K., untuk Kantor Polisi Sub Sektor di kecamatan Toari pada Rabu 6 Juni 2022.

Untuk itu, Kepala Polisi Subsektor Toari IPDA. Jamal  Pagu. SH., bersama 7 personil anggotanya, membersihkan lokasi rencana penempatan Kantor Subsektor ini.

Bacaan Lainnya

“Pak Kapolres akan hadir meletakan batu pertama untuk pembangunan Kantor Subsektor Toari, pada hari rabu mendatang,” Kata Kapolsubsektor, Senin (4/7/22).

Ia mengatakan, untuk pembangunan akan dilakukan dengan dana swadaya masyarakat khususnya di Kecamatan Toari.

Baca Juga:  PT. Vale IGP Morowali Gelar Halalbihalal Bersama Stakeholder

“Pembangunan Kantor Polsubsektor dalam bentuk semi permanen, dananya bersumber dari hasil  koordinasi bersama komponen masyarakat  Kecamatan Toari,”Ungkapnya.

Kemudian, IPDA Jamal berharap dengan adanya Kantor Polsubsektor di Kecamatan Toari, demi menjaga rentang kendali Keamanan dan ketertiban masyarakat,dimana Kepolisian Sub Sektor Toari adalah unsur pelaksana tugas pokok fungsi kepolisian di bawah Kapolsek Watubangga.

Polisi Subsektor adalah bagian dari kepolisian Negara Republik Indonesia yang berada ditingkat Kecamatan, menyelenggarakan tugas pokok Polri dalam memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, penegak hukum, pemberian perlindungan, pengayoman dan pelayanan masyarakat serta tugas lainnya.

Selanjutnya, diinformasikan bahwa untuk kantor Polsubsektor, sementara menempati bangunan sanggar PKK Kelurahan Ranomentaa bersampingan Kantor Lurah tepat berhadapan dengan Kantor Camat Toari. (Melky/Red)

Baca Juga:  Dalam RDP, DPRD Kolaka Putuskan Bakal Observasi Kegiatan Haulling Perusda

Pos terkait