LUSAIL QATAR, MNN.COM — Mega bintang tim Nasional (Timnas) Argentina, Lionel Messi, merayakan gol ke gawang timnas Prancis dalam laga final Piala Dunia 2022.
Lionel Messi hanya membutuhkan waktu 23 menit di final Piala Dunia 2022 untuk menjadi manusia tertajam sejak 1966.
Timnas Argentina berhasil menjadi juara Piala Dunia 2022 setelah mengalahkan timnas Prancis dalam partai final di Lusail Iconic Stadium, Minggu (18/12/2022).
Lewat adu penalti, timnas Argentina berhasil menekuk timnas Prancis dengan skor 4-2.
Hasil tersebut memastikan timnas Argentina menjadi juara dunia untuk ketiga kali sepanjang sejarah.
Tidak hanya itu, mega bintang timnas Argentina, Lionel Messi, juga membukukan rekor hebat dalam laga final Piala Dunia 2022.
Dalam pertandingan tersebut, Messi sukses mencetak dua gol ke gawang timnas Prancis.
La Pulga mencetak gol pertama Argentina ke gawang Prancis melalui titik putih pada menit ke-23.
Argentina mendapatkan penalti setelah Angel Di Maria dilanggar oleh Ousmane Dembele di dalam kotak terlarang.
Dengan tenang, Messi sukses mengonversi penalti tersebut menjadi gol untuk La Albiceleste.
Messi kembali mencetak gol pada babak perpanjangan waktu, tepatnya menit ke-108.
Lewat tendangan kaki kanan, Messi kembali menjebol jala gawang Hugo Lloris dan membawa pertandingan ke babak adu penalti.
Dengan dua gol tersebut, penyerang berusia 35 tahun itu telah mencetak tujuh gol di Piala Dunia 2022.
Dikutip BolaSport.com dari Opta Joe, tujuh gol pada edisi kali ini sekaligus menambah koleksi lesakan Messi menjadi 13 gol di Piala Dunia.
Apabila ditambah dengan assist yang dicetak sepanjang partisipasinya di Piala Dunia, Messi secara total telah berpartisipasi dalam 21 gol timnas Argentina.
Dengan torehan tersebut, Messi menjadi pemain yang paling banyak berkontribusi untuk gol sebuah tim di Piala Dunia sejak 1966. (Net/R)