KOLAKA, MNN.COM — Sebanyak 48 kepala keluarga penerima manfaat Bantuan Langsung Tunai (BLT) Desa Langgosipi Kecamatan Watubangga, tersalurkan tahap ke-3.
Kades Langgosipi, Johan Sendiang dalam penyampaiannya mengatakan, BLT wajib di percepat penyalurannya, mengingat pentingnya kebutuhan pangan masyarakat kurang mampu.
“Selain BLT, kami juga prioritaskan program pengentasan pencegahan penanganan Stunting, yaitu dengan memberikan makanan tambahan yang bergizi bagi Balita dan Ibu Hamil”, Kata Kades.
Dikatakan, “untuk dana BLT kami menyarankan kepada warga penerima manfaat agar menggunakannya untuk kebutuhan pokok sehari-hari. Untuk makanan tambahan bagi ibu hamil dan balita, terpantau melalui kader-kader didesa yang di bentuk khusus untuk penanganan stunting”, Pungkasnya. (M/red)