Progres Pembangunan Kantor Desa Wowoli Tahapan Mencapai Atapnisasi, Pembuatan Drainase Dusun 1 Tuntas

Keterangan Gambar Tampak Kantor Desa Wowoli Yang Sedang Rejap Atap (Foto M/r)

KOLAKA, MNN.COM — Pembangunan Kantor Desa Wowoli Kecamatan Toari, telah mencapai pada progres pemasangan atapnisasi. Bangunan kantor Desa ini di bangun baru berdasarkan rapat musyawarah desa sejak tahun 2022, merupakan bagian dari prioritas Pemerintah Desa Wowoli bersama masyarakat.

Menurut Warsito Kepala Desa Wowoli, bahwa Kantor Desa Wowoli yang sebelumnya telah di bongkar total, sebab sudah rusak termakan usia. Kantor Desa ini dibangun sejak tahun 80-an.

Bacaan Lainnya

“Kantor Desa Wowoli dibangun pada tahun 80-an ini tanpa menggunakan besi, dari foundasi hingga tiang cornya tidak menggunakan besi, bahkan atap dan kayunya sudah lapuk karena termakan usia,” Kata Warsito.

Baca Juga:  Desa Pewutaa Gelar Forum Konsultasi Publik Pendataan Awal Regsosek Bersama BPS

Dikatakan, terkait pembangunan kantor desa yang bar, Pemerintah Desa menganggarkannya melalui Alokasi Dana Desa (ADD) tahun 2023, sebesar Rp.200.000.000, dengan luas 17 Meter X 15 Meter persegi.

“Anggaran tahun ini, yaitu pembuatan Foundasi, Pemasangan Bata Merah hingga pemasangan Seng, untuk plesteran dan pemasangan tegel akan dilanjutkan dengan anggaran ADD tahun 2024 mendatang,” Pungkasnya.

Meski demikian menurut Warsito, Kantor Desa yang baru dibangun ini sudah bisa difungsikan untuk kegiatan rapat bersama masyarakat dan lain sebagainya, meski untuk sementara Perangkat Desa masih berkantor di bangunan polindes.

Selanjutnya, berkaitan dengan Pembangunan Drainase sumber Dana Desa di Dusun 1 Desa Wowoli tuntas dengan dikerjakan, dan pembangunan ini merupakan hasil mufakat dalam Musyawarah Desa tentang perubahan APBDes 2023 dengan  Volume  98 Meter, dan anggarkan Rp.63.857.000.,

Baca Juga:  Jajaran Polsek Asera Bantu Warga Membersihkan Material Lumpur Akibat Tanah Longsor di Desa Puusuli

“Pembangunan drainase di Dusun 1 merupakan persetujuan bersama dalam rapat perubangan anggaran tahun 2023 yang dihadiri oleh para tokoh masyarakat, Tokoh Pemuda, bersama seluruh perangkat Desa. (M/r).

Pos terkait