Pemdes Desa Oneeha Bersama BPD Gelar Musdes Lanjutan Dalam Penetapan Belanja Desa Tahun Anggaran 2024

Keterangan Gambar, Tanpak Suasana Musyawarah Antar Desa Oneeha Tahun Anggara 2024 (Foto Nita/Red)

KOLAKA, MNN.COM — Pemerintah Desa (Pemdes) Oneeha bersama Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Oneeha Kecamatan Tanggetada Kabupaten Kolaka Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) Menggelar Musyawarah Desa dalam Penetapan Anggara Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Tahun Anggaran (TA) 2024, yang di laksanakan di balai pertemuan Desa Oneeha pada Selasa, (30/01/24).

Dalam kegiatan Musyawarah Desa ini di hadiri oleh Sekcam Tanggetada, kepala Trantib Kecamatan Tanggetada, Kepala Desa Oneeha bersama jajarannya, Ketua BPD Desa Oneeha, Babinsa 07 Kiramul Watubangga, Bhabinkamtibmas Polsek Watubangga,Pendamping Desa, Ketua Karang Taruna Desa Oneeha, Tokoh Perempuan Desa Oneeha dan juga para Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama yang antusias datang menghadiri kegiatan yang penuh manfaat ini.

Bacaan Lainnya
Baca Juga:  Pemerintah Desa Oko Oko Bersama PT. IPIP Pomalaa Menggelar Pelatihan Operator Alat Berat 

Dan kegiatan tersebut adalah Musyawarah Desa (Musdes) kelanjutan pada pembahasan dan penetapan anggaran belanja tahun Anggara 2024 di Pemdes Oneeha.

Kepala Desa Oneeha Hj Darni Susanti mengatakan pada sambutanya mengucpakan terimah kasihnya kepada para masyarakat yang sudah hadir dalam musyawarah di Tingkat Desa dalam pemaparan serta penyusunan anggaran belanja pada tahun Anggara 2024 ini.

“Saya ucapkan terimah kasih kepada masyarakat yang sudah hadir dalam musyawarah yang sangat berarti ini demi kepentingan daerah kita ini, maka dari sangat perlu kita ketahui bahwa anggaran belanja untuk Desa Oneeha untuk tahun Anggaran 2014 nanti ini,”, ucap Hj Darni Susanti pada Musdes.

Dan lanjutnya mengatakan, Musdes yang kedua ini bertujuan menyusun perencanaan desa yang baik dan matang dalam menentukan pokok-pokok kebijakan arah pembangunan Desa Sumber daya untuk tahun anggaran 2024 pada tahun ini. Dalam pembahasan Musdes yang ini adalah beberapa rencana kerja pembangunan Desa yang diusulkan berdasarkan hasil perengkingan pada saat Musyawarah Perencanaan Pembangunan pada waktu yang lalu, kemudian di sesuaikan dalam peruntukanya.

Baca Juga:  Seorang Warga Desa Tanggeau Kolaka di Temukan Dalam Keadaan Meninggal Dunia

“Insya Allah pada Musyawarah Desa kali kita bersama sama sudah menetapkan usulan usulan yang kita sepakati bersama untuk perbelanjaan pada daerah Desa kita ini untuk tahun ini yaitu tahun Anggaran 2024,” tutup Hj Darni Susanti pada sambutanya dalam kegiatan Musyawarah Desa. (Nita/Red).

Pos terkait