Turnamen Poradus Desa Langgosipi Dalam Mengisi Perayaan HUT RI Ke-78

Ketgam. Tampak Foto Bersama Kades Longgusipi Usai Gelar Kegiatan (Foto Mel/Red)

KOLAKA, MNN.COM — Kegiatan Pekan Olahraga Antar Dusun (Poradus) terlaksana atas inisiatif Pemerintah Desa Langgosipi bersama tokoh masyarakat dan Tokoh Pemuda. Pembukaan terlaksana dini hari, Kamis (24/8/23).

Hadir dalam acara pembukaan yang juga dilangsungkan dengan pertandingan, Kepala Desa beserta Perangkatnya, Ketua BPD dan Anggotanya, Bhabinkamtibmas Polsek Watubangga, Ketua TP.Pkk Langgosipi, serta tokoh masyarakat, agama, dan tokoh pemuda.

Bacaan Lainnya

Panitia pelaksana kegiatan menerangkan bahwa Poradus mempertandingkan Cabang Olahraga (Cabor) antar dusun,  diantaranya yaitu Sepak Bola, Voli Ball, Sepak Takraw, Catur, Tarik Tambang dan  Tenis Meja.

Baca Juga:  Pasien PDP Covid-19 Kabur Dari Rumah Sakit Bahteramas

Sambutan Kepala Desa Langgosipi Johan Sendiang dalam kesempatannya menyampaikan bahwa kegiatan pekan olahraga antar dusun ini, merupakan ajang silaturahmi masyarakat Desa Langgosipi dalam mengisi perayaan HUT RI Ke-78.

“Saya selaku Pemerintah Desa berharap kepada seluruh tim dalam semua cabang olahraga agar menjunjung tinggi sportifitas dalam bermain, sebab turnamen ini adalah bagian dari mempererat tali silaturahmi masyarakat bersama pemerintah desa”, Kata Kades.

Ditambahkannya, untuk keamanan dan ketertiban, kades mengajak masyarakat untuk bersama- sama menjaganya, agar kegiatan ini dapat menjadikan contoh bagi desa lainnya dan dapat dijadikan dasar untuk pencarian bibit pada turnamen di tingkat kecamatan bahkan tingkat diatasnya lagi. (Mel/Red).

Pos terkait