Usai Kalahkan Yordania 1-4, Timnas Indonesia Dipastikan Lolos Perempat Final Piala Asia U-23

Keterangan Gambar, Tanpak Foto Tim Garuda Muda U23 Usai Lawan Yordania (Foto Net)

DOHA/QATAR, MNN.COM — Timnas Indonesia U-23 berhasil melangkah ke perempatfinal Piala Asia U-23 2024 setelah menundukkan Yordania dalam pertandingan yang digelar di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar, pada Minggu (21/4/2024) malam Wib. Garuda Muda menang dengan skor 1-4.

Marselino Ferdinan membawa keunggulan untuk Indonesia dengan tendangan penalti di menit ke-23, sebelum Witan Sulaeman menggandakan keunggulan lewat sepakan indah di menit ke-40.

Bacaan Lainnya

Di babak kedua, Indonesia menambah dua gol lagi melalui Marselino Ferdinan dan Komang Teguh. Sementara Yordania berhasil mencetak satu gol melalui bunuh diri Justin Hubner. Skor 4-1 bertahan hingga akhir laga.

Baca Juga:  Pemaparan Visi dan Misi Cakades Ranokomea, Ini Kata Iskandar Wase

Di kutib dari situs PSSI, Hasil ini memastikan Indonesia melaju ke perempatfinal Piala Asia U-23 2024 dengan mantap. Garuda Muda menjadi runner-up Grup A dengan 6 poin, di bawah Qatar.

Indonesia telah meraih dua kemenangan atas Australia 1-0 dan Yordania 4-1, serta hanya sekali kalah 0-2 dari Qatar di laga perdana. Tuan rumah keluar sebagai juara grup dengan torehan 7 poin, setelah dalam laga terakhir menahan imbang Australia 0-0.

Prestasi ini membuat Indonesia langsung melangkah ke delapan besar pada debutnya di Piala Asia U-23. Selanjutnya, Indonesia akan menantang pemenang antara Korea Selatan atau Jepang.

Korea Selatan dan Jepang saat ini bersaing ketat untuk menjadi juara Grup B, setelah keduanya mengoleksi 6 poin. Kedua tim akan bertanding pada Senin (22/4), dan pemenangnya akan berhadapan dengan Indonesia.

Baca Juga:  RDP Jilid II di Komisi 1 DPRD Kolaka, Ormas LAKI dan HIPPMI Ungkap Carut-Marut HGU PT. Asia Sweet Plantation

Dan dapat diketahui bahwa perempatfinal Piala Asia U-23 2024 dijadwalkan akan digelar pada 25-26 April 2024. (*)

Pos terkait