Dies Natalis Ke-40, HAKLI Kolaka Bagi-Bagi Masker Khusus Yang Melintas Di Pos Terpadu Kolaka-Bombana

Kontributor : Melky AB

MATANETNEWS.COM,KOLAKA – Himpunan Ahli Kesehatan Lingkungan Indonesia Kabupaten Kolaka (HAKLI), peduli dalam penanganan dan pencegahan Covid-19 dengan kegiatan Bakti Sosial (baksos) membagikan masker bagi pengendara yang melintas  di pos terpadu pencegahan Covid-19 lintas batas Kolaka-Bombana, pada Minggu (12/4/2020).

Diketahui, Bakti Sosial HAKLI ini bekerjasama dengan Student computer Kolaka yang menitipkan sebagian maskernya untuk di bagikan.
Pantauan media ini, dalam melakukan kegiatan aksi peduli cegah penyebaran virus corona, relawan HAKLI ini bekerja sama dengan Kepala Puskesmas Toari Dan Kepala Puskesmas Kukutio. 

Ketua HAKLI Kabupaten Kolaka Endang Robaya SKM.,M.Kes, kepada wartawan mengatakan bahwa sebelumnya pihaknya juga telah melakukan kegiatan cegah covid-19 di wilayah Kolaka dengan menyemprotkan Disinfektan kerumah warga.

Baca Juga:  Lebaran Ketupat di Desa Lamunde, Kades Tegaskan Protokol Kesehatan dan Waspada Mandi di Pantai

“Pembagian masker ini adalah rangkaian Hut HAKLI ke-40, dengan membagikan masker di wilayah Kolaka bagian selatan, dan kegiatan ini akan terus berkelanjutan”, Kata Endang. 

Dikatakannya, untuk hari ini sebanyak 350 buah masker akan dibagikan kepada pengendara lintas batas Kolaka-Bombana, dan HAKLI sendiri beranggotakan 10 orang khusus pembagian Kolaka bagian Selatan. 

Kontributor : Melky Ab

Editor : MATANETNEWS


Pos terkait