MATANETNEWS.COM,KOLAKA – Melalui Kementrian Agama Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) bahwa Hilal (Rukyatul Hilal) Di Pantai Watubangga Kolaka belum terlihat karena cuaca yang sangat buruk,dan dilakukan pemantauan Hilal dipantai Kelurahan Wolulu Kecamatan Watubangga pada Kamis Sore, 23/4/2020.
Dalam pantauan Hilal (Rukyatul Hilal) dipantai wolulu ini untuk mengetahui dan menetapkan hasil sidang isbat awal bulan Ramadhan 20201441 Hijriah.
Menurut Fesal Mosaad Kakanwil Kemetrian Agama Sulawesi Tenggara (Sultra) bawa, hilal belum terlihat disebabkan karena terkendala cuaca di lokasi tertutup awan yang sangat tebal.
“ Jadi untuk sementara ini hasil rukyatul hilal pada hari ini sangatlah membaik, walaupun kita menggunakan mata telanjang dan alat bantu teleskop, namun akan tetapi hilal sama sekali tidak terlihat karena tertutup oleh awan kabut yang tebal kemudian disertai hujan, ” Ucap Fesal Mosaad.Kakanwil Kemetrian Agama Sultra.
“Namun walaupun hilal belum terlihat di pantai ini akan tetapi kami sudah mengirimkan data data dari sini, kita tinggal menunggu saja dari pusat, namun kami merujuk data BPS BMKG bahwa titik yang berada pada Pes 2 derajat 45 menit dan 55 detik,oleh karena itu kita sudah mengirim ke forum Sidang Isbat yang tidak lama lagi di gelar nanti malam,” Katanya.
“Dan oleh karena itu jangan tergesa gesa, kita tinggal menunggu keputusan dari kementrian agama di pusat, ” Imbuhnya.
Sementara untuk menentukan awal Ramadan 1441H pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) akan menggelar sidang isbat (penetapan) pada 23 April 2020. Hasil dari pantauan hilal tersebut kemudian dilaporkan ke Ditjen Bimas Islam sebagai bahan penetapan.
Dia juga menghimbau kepada warga untuk beribadah saja di rumah, taati aturan pemerintah untuk keselamatan kita dafi wabah corona ini.
“Insya allah wabah ini semoga usai dan kita bisa melakukan beribadah bersama seperti sefia kala, amin, “, Tutup Fesal Mosaad Kakanwil Kementrian Agama Provinsi Sultra.
Kontributor : Asri Joni
Editor : RD