Pocong dan Tuyul Mini Berbaris Dalam Pawai Sambut HUT RI ke-77 di Kolaka

Tanpak Barisan Pocong Mini Dalam Memeriahkan HUT RI Ke 77 di Kabupaten Kolaka (Foto Istimewa)

KOLAKA, MNN.COM — Pelaksanaan Pawai dalam menyambut HUT RI ke -77 Kabupaten Kolaka di meriahkan oleh ratusan barisan dari berbagai utusan, Rabu (10/8/22)

Berlangsungnya pawai, ada yang unik dan mengejutkan penonton dari kalangan anak-anak yang kaget dengan munculnya barisan berbusana Pocong dan Tuyul mini

Bacaan Lainnya

Pimpinan barisan pocong dan tuyul, usai kegiatan mengatakan bahwa kostum berbusana horor ini, sengaja mereka design, sebab merupakan ciri khas yang sering tampil dalam perfileman Indonesia.

Baca Juga:  MTQ Kolaka Resmi Ditutup, Kecamatan Pomalaa Juara Umum

Seperti terlihat dalam gambar, peserta barisan ini kompak menggunakan busana kain putih menyerupai Pocong.

“Tidak hanya busana, setiap peserta wajahnya juga dimake up dengan warna putih dan bagian kelopak mata seolah menyerupai wajah hantu.

Kami juga merancang  kostum anak kecil ala Tuyul,” Kata Salah seorang peserta barisan.

Pantauan media ini,  penonton dibuat tercengang hingga tertawa terbahak-bahak melihat penampilan seorang bocah berkostum ala Tuyul mini tanpa mengenakan alas kaki.

Beberapa penonton yang memyaksikan, menyebut bahwa barisan pocong dan tuyul mini  ini adalah peserta yang unik bagi mereka. (Red)

Pos terkait