KOLAKA, MNN.COM — Pemerintah Desa Toari, Kecamatan Toari, salurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada 28 Kepala Keluarga termiskin ekstrim, pada Selasa, (21/3/23).
Penyaluran BLT dihadiri Kepala Desa Toari, Asdar. S.Pd, dan Ketua BPD Toari Ahmad, serta disaksikan oleh perangkat Desa dan Pendamping Desa serta Pendamping Lokal Desa (PLD).
Kepala Desa Toari, dalam sambutannya mengatakan bahwa terhadap 28 kepala keluarga penerima BLT ini, berdasarkan hasil usulan masing-masing Kepala Dusun, kemudian diadakan Musyawarah Desa Khusus (Musdessus), hingga penetapannya.
“Penerima BLT berdasarkan kesepakatan dalam musdes, yaitu sesuai dengan Peraturan Menteri Keuangan, Dalam Pasal 36 Peraturan Menteri Keuangan RI Nomor 201/PMK.07/2022 tentang Pengelolaan Dana Desa tahun 2023.Calon keluarga penerima manfaat BLT Desa sebagaimana dimaksud dalam Pasal 35 huruf a diprioritaskan keluarga miskin yang berdomisili di Desa bersangkutan dan terdaftar dalam keluarga desil 1 data pensasaran percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem”, Kata Kades.
Ditempat yang sama, Ketua BPD Toari menyampaikan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM), agar kiranya BLT sebanyak 900 ribu Rupiah ini, dapat bermanfaat menunjang kebutuhan pokok keluarga, apalagi dalam menghadapi bulan Ramadhan tahun ini yang tepat pada bulan maret 2023. (Red)