KOLAKA, MNN.COM — Pohon kering setinggi 15 meter di Jln Poros Dusun V Desa Toari akhirnya di tebang petugas PLN ULP Kolaka, pada Selasa, (9/01/24).
Sebelumnya, pada 4 Januari 2024, media ini merilis berita terkait bahayanya pohon kering tersebut terhadap pengendara dan juga rumah warga setempat, termasuk berbahaya terhadap kabel listrik yang tak jauh dari pohon kering tersebut.
Kehadiran petugas PLN ULP Kolaka mendapatkan apresiasi dari sejumlah pengendara yang melintas, serta apresiasi datangnya dari Pemerintah Desa dan warga sekitar.
Penebangan pohon berlangsung Pukul 14.30 hingga berakhir pada pukul 16.00 WITA, tentunya di bantu oleh sejumlah warga sekitar , mengangkat dan membersihkan batang pohon dan ranting yang berserakan di Jln Poros. Arus lalulintas sempat terhambat, hingga usai pembersihan, kembali normal dan lancar. (Mel/Red).