Cek Ruang Tahanan, Kanit SPKT Polres Kolaka Tekankan Jaga Kebersihan dan Kesehatan

Ketgam, Tanpak Kanut SPKT Polres Kolaka Bersama Anggota Lakukan Pengecekan Kamar Tahanan (Foto Red)

KOLAKA, MNN.COM — Dalam rangka mengantisipisi terjadinya hal-hal yang tidak di inginkan terhadap tahanan di Rutan Polres Kolaka, Kanit SPKT Ipda Julbakti S.H, melaksanakan pengecekan terhadap tahanan, pada Jum’at, (31/05/24).

Kegiatan pengecekan ini dilaksanakan dengan tujuan dapat mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak di inginkan seperti tahanan kabur dan sebagainya.

Bacaan Lainnya

Pada pengecekan tahanan ini, Ka didampingi Piket Fungsi beserta Pers Jaga Tahanan. 

Dalam pemeriksaan  tersebut Ka SPKT memberikan arahan kepada Personil yang Jaga Tahanan agar melakukan tugas sesuai SOP selanjutnya Kanit SPKT menanyakan kondisi tahanan apakah dalam keadaan sehat dan menanyakan keluhan tahanan selama berada dalam Rutan (Ruang Tahanan)

Baca Juga:  Luncurkan Aplikasi Siaga Polsek Rate-rate, Mempermudah Laporan Masyarakat 

Kanit SPKT juga menekankan kepada Petugas Jaga Tahanan agar kewaspadaan ditingkatkan, lakukan pengecekan dan kontrol tahanan setiap saat, dan jaga kebersihan serta perhatikan makan dan olahraga tahanan sehingga para tahanan tidak berpikiran macam-macam selama ditahan. (R).

Pos terkait