Perebutkan Piala Cup HUT RI, Terjadi Drama Adu Penalti, Tim Anaiwoi B VS Tim Apotik Sahra

Tampak Suasana Pertandingan Perebutan Piala Cup HUT RI Tingkat Kecamatan Tanggetada Antara Anaiwoi B VS Tim Apotik Sahra (Foto Aj/Redaksi)

KOLAKA, MNN.COM – Tim kesebelasan Anaiwoi B melawan Tim Kesebelasan Apotik Sahra berlangsung drama adu pinalti setelah imbang kosong kosong dalam dua kali empat puluh lima menit yang berlangsung di lapangan Laloasa  Kelurahan Anaiwoi Kecamatan Tanggetada Kabupaten Kolaka Sultra dalam kejuaraan perebutan Piala HUT RI Ke-77 Tingkat Kecamatan pada Jumat, (12/8/22) Sore hari.

Dalam drama adu pinalti tersebut Tim Anaiwoi B berhasil memenangkqn dengan skor 4-3 dari tim kesebelasan Apotik Sahra sehingganya Tim Kesebelasan Anaiwoi B lolos dalam semifinal.

Bacaan Lainnya
Baca Juga:  Kodim 1412 Kolaka Laksanakan Penanaman Ratusan Pohon Mangrove di Pesisir Pantai Kolaka

Ketua Panitia olah raga Sepak bola piala Cup HUT RI Ke-77 Tingkat Kecmaatan Tanggetada, Umar mengatakan, di akhir pertandingan, tim kesebelasan Anaiwoi B yang lolos ke pertandingan semifinal selanjutnya.

“Untuk itu tim Anaiwoi B yang lolos ke babak selanjutnya karna sudah ada tim lawan yang menunggu di pertandingan Semifinal nanti,”ucap Umar sebagai Panitia Piala Cup HUT RI Ke-77 Tingkat Kecmaatan.

Menurutnya, bahwa turnamen ini telah melewati berbagai tahapan skrining sejak tanggal yang telah di tentukan ya, dan alhmadullillah turnamen ini berjalan lancar.

“Allhamdulilah acara ini berjalan lancar. dan animo masyarakat Kecmaatan Tanggetada khususnya warga kelurahan Anaiwoi cukup tinggi, karena kegiatan ini sudah lama vakum akibat pandemi,” ungkapnya. (Aj/Red)

Baca Juga:  Danrem 143/HO, Apresiasi Tournamen Tenis Telah Berakhir Aman dan Lancar

Pos terkait