Pansel CASN Formasi PPPK Umumkan 539 Orang Lulus Seleksi administrasi

BOMBANA, MNN.COM — Panitia Seleksi (Pansel) CASN Non Guru 2023, mengumumkan bahwa hasil seleksi tim verifikator administrasi CASN formasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kabupaten Bombana, sebanyak 539 orang dinyatakan lulus administrasi

Pengumuman ini secara resmi diumumkan  melalui surat edaran nomor 02/Pansel-CASN Non Guru/2023 yang ditandatangani oleh ketua Pansel, Drs.Man Arfa, M.Si.

Bacaan Lainnya

Dalam surat tersebut menyatakan bahwa

total Pelamar Seleksi CASN Formasi PPPK Tenaga Teknis Kabupaten  Bombana Tahun 2023 sebanyak 583 (Lima ratus Delapan puluh Tiga) orang, dan Nama-nama Pelamar Seleksi yang  dinyatakan Lulus seleksi Administrasi sebanyak 539 (Lima ratus Tiga puluh Sembilan) orang.

Baca Juga:  Seminar Program Kerja KKN USN Kolaka di Desa Wantopi: Sinergi Mahasiswa dan Warga Demi Kemajuan Desa

Selanjutnya yang tidak memenuhi syarat dan dinyatakan Tidak Lulus seleksi 

administrasi sebanyak 44 (Empat puluh Empat) orang.

Dalam surat pengumuman disebutkan bahwa bagi Pelamar yang dinyatakan tidak lulus seleksi administrasi, diberikan waktu untuk melakukan sanggahan terkait hasil seleksi selama 3 (tiga) hari dari tanggal 16 Januari 2023 s.d 18 Januari 2023. 

Untuk mekanisme pengajuan Sanggahan dapat di lakukan secara Online, langsung melalui Akun Peserta CASN pada laman https://sscasn.bkn.go.id. Kemudian Panitia Seleksi akan memverifikasi ulang terhadap sanggahan pelamar yang masuk. Pengumuman Pasca Sanggah akan diumumkan kembali pada tanggal 26 Januari 2023. 

(Redaksi)

Pos terkait